11 Januari 2026
WhatsApp Image 2026-01-09 at 15.29.48

Marketplus.id Pernikahan di hotel kerap dianggap identik dengan biaya tinggi. Menjawab anggapan tersebut, LAMORA Kota Lama Surabaya menghadirkan Paket Pernikahan 2026 dengan harga mulai dua belas jutaan rupiah, memberikan kesempatan bagi pasangan dengan anggaran terbatas untuk tetap merayakan hari bahagia di hotel dengan nyaman dan berkesan.

Berlokasi di kawasan heritage Kota Lama Surabaya, LAMORA Kota Lama Surabaya menawarkan konsep pernikahan intimate, hangat, dan praktis, cocok bagi pasangan yang ingin fokus pada makna pernikahan tanpa harus terbebani biaya berlebih.

Paket Pernikahan 2026 dirancang khusus untuk menjawab kebutuhan pasangan masa kini yang menginginkan perayaan sederhana namun tetap rapi dan layak. Dengan harga mulai 12 jutaan rupiah untuk 100 tamu, pasangan sudah mendapatkan penggunaan venue selama empat jam, dekorasi dasar dengan konsep elegant, menu prasmanan, serta kamar pengantin untuk beristirahat di malam pernikahan. Seluruh proses acara didampingi oleh tim banquet dan event berpengalaman, sehingga pasangan dapat fokus menikmati momen tanpa repot mengurus teknis.

Selain paket dasar, calon pengantin juga dapat menyesuaikan kebutuhan acara, mulai dari penambahan dekorasi, hiburan, hingga konsep acara yang lebih personal, sesuai anggaran masing-masing.

Untuk memberikan nilai tambah, LAMORA Kota Lama Surabaya juga menawarkan berbagai benefit di tanggal tertentu, seperti 30 porsi food stall gratis, voucher spa selama satu jam, hingga cashback voucher belanja hingga Rp1.000.000, dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Hotel Manager LAMORA Kota Lama Surabaya, Doni Jatu Pratomo, menyampaikan bahwa paket ini dihadirkan agar lebih banyak pasangan dapat mewujudkan pernikahan impian di hotel.

“Kami memahami bahwa banyak pasangan ingin menikah dengan sederhana namun tetap nyaman dan layak. Paket Pernikahan 2026 ini kami rancang agar pernikahan di hotel bisa diakses lebih luas, tanpa menghilangkan kualitas pelayanan dan kehangatan suasana,” ujarnya.

Sementara itu, Romy Apriyadi, Marketing Communication and Creative Event Manager LAMORA Kota Lama Surabaya, menambahkan bahwa konsep affordable menjadi fokus utama paket tahun ini.

“Tren pernikahan saat ini mengarah pada perayaan yang intimate dan efisien. Melalui paket mulai 12 jutaan ini, kami ingin menunjukkan bahwa menikah di hotel tidak selalu mahal, dan tetap bisa berkesan, rapi, serta Instagrammable,” jelasnya.

Informasi lebih lanjut mengenai Paket Pernikahan 2026 dapat diperoleh dengan menghubungi LAMORA Kota Lama Surabaya, Jl. Waspada No. 58–60, Pabean Cantian, Surabaya, melalui telepon/WhatsApp 031 3500111.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *