Marketplus.id — Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 2026, Aston Kemayoran City Hotel mempersembahkan program berbuka puasa bertajuk “Pasar Nusantara Iftar @ Aston”, sebuah pengalaman iftar yang menghadirkan beragam hidangan autentik khas Indonesia dengan cita rasa yang kaya dan beragam.
Program Pasar Nusantara Iftar @ Aston akan berlangsung mulai 18 Februari hingga 17 Maret 2026 dan berlokasi di Silangit Restaurant, Aston Kemayoran City Hotel.
Para tamu dapat menikmati sajian berbuka puasa dalam konsep buffet yang terinspirasi dari kekayaan kuliner Nusantara, cocok untuk momen kebersamaan bersama keluarga, sahabat, maupun kolega.
Harga early bird ditawarkan mulai dari IDR 200.000 nett per orang dan berlaku hingga 18 Februari 2026, sementara harga normal dibanderol IDR 258.000 nett per orang.
Selain di Silangit Restaurant, Aston Kemayoran City Hotel juga menyediakan pilihan venue berbuka puasa lainnya, seperti Meeting Room dengan harga IDR 300.000 nett per orang, Sky View seharga IDR 358.000 nett per orang, serta Hermina Grand Ballroom dengan harga IDR 400.000 nett per orang, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan acara berbuka puasa dalam berbagai skala.
“Melalui Pasar Nusantara Iftar @ Aston, kami ingin menghadirkan suasana berbuka puasa yang hangat dengan sajian kuliner khas Indonesia yang autentik, sekaligus memberikan pilihan venue yang fleksibel bagi para tamu untuk menikmati momen Ramadhan bersama orang-orang terdekat,” ujar Ibu Shiva Desnia, Assistant Director of Sales Aston Kemayoran City Hotel.
Tidak hanya menyajikan hidangan berbuka puasa, Pasar Nusantara Iftar @ Aston juga dimeriahkan dengan live music performance serta kesempatan untuk mendapatkan doorprize menarik, seperti rice cooker, air fryer, hingga smartphone selama periode Ramadan.
Program ini terbuka untuk umum dan menjadi pilihan ideal untuk acara buka puasa bersama, baik dalam skala kecil maupun besar. Untuk informasi lebih lanjut dan reservasi, tamu dapat menghubungi +62 878 2327 9452 atau +62 21 3971 2828, melalui email kemayoraninfo@astonhotelsinternational.com, atau mengunjungi situs resmi kemayoran.astonhotelsinternational.com.