25 Maret 2025
WhatsApp Image 2021-06-02 at 21.22.37

Marketplus.co.id Pada era digital seperti saat ini penggunaan teknologi tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan manusia. Salah satunya yaitu penggunaan teknologi internet untuk mengakses media sosial di dalam kehidupan sehari-hari.

Media sosial menjadi wadah yang menarik bagi masyarakat untuk mengonsumsi bahkan memproduksi suatu informasi.  Dengan media sosial, kehidupan dunia nyata masyarakat dapat di transformasi ke dalam dunia maya.

Masyarakat dapat dengan bebas berbagi informasi dan berkomunikasi dengan orang banyak tanpa perlu memikirkan hambatan dalam hal biaya, jarak, dan waktu. Berkat teknologi baru seperti internet, segala kebutuhan manusia dapat dipenuhi. Mulai dari kebutuhan untuk bersosialisasi, mengakses informasi, hingga memenuhi kebutuhan hiburan.

Untuk semakin menguatkan kebutuhan perlunya pemahaman terhadap literasi digital. Dalam rangka mewujudkan masyarakat indonesia yang paham akan literasi digital, kementerian komunikasi dan informatika telah menyusun peta jalan literasi digital 2021 – 2024 dengan menggunakan sejumlah referensi global dan nasional.

Kementerian Komunikasi dan Informatika bekerjasama dengan Siberkreasi mengadakan Webinar Literasi Digital untuk wilayah Jawa Timur, Sampang (2/6/2021).

Menurut Abdul Rozak selaku Co-Founder Senyum Desa, aspek pemanfaatan dunia digital agar memberikan dampak keuntungan penghasilan ekonomi. Masyarakat dapat mengelola teknologi digital yang kini berkembang sebagai ajang proses bisnis.

“Pemanfaatan teknologi untuk mengembangkan produk bisnis yang berkaitan dengan ekonomi digital. Walaupun namanya ekonomi digital, tapi tidak hanya berbicara masalah ekonomi saja tapi juga sosial,” ujar Rozak.

Abdul Rozak menyebutkan, terkait pemanfaatan teknologi digital untuk mendukung proses bisnis contohnya saat ini telah ada, seperti profesi pengojek yang awalnya konvensional berubah online yang berbasis teknologi.

“Pemanfaatan teknologi untuk proses bisnis akan terus didorong ke masyarakat sehingga diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan,” harapnya.

Lanjut Rozak, banyak sekali yang bisa dikembangkan lewat dunia digital ini harapannya anak muda Sampang bisa expansi bisnisnya.

Kholiqur Rizki, merupakan Key Opinion Leader dalam webinar hari menjelaskan bukan hanya bisnis, dunia digital juga dapat dapat dikenal orang intinya ikuti algoritma sosial media tersebut karena di situ sudah ada semua term of servicenya.

“Khusus di Facebook atau Instagram  semakin sering kita beraktivitas di situ akan mempromosikan,” teranganya.

Menurut Kholiqur Rizki,  kemudahan mengakses media sosial tidak semata-mata lepas begitu saja, namun perlu adanya keseimbangan dalam penggunaan teknologi. Pengaruh-pengaruh media sosial perlu diperhatikan untuk dapat meningkatkan kualitas hidup kita supaya tidak terkurung di dalam dunia maya.

“Menggunakan teknologi secara seimbang juga akan membuat kita lebih menghargai waktu dan lingkungan di mana kita berada. Oleh karena itu, kita perlu bijak dalam penggunaan media sosial untuk mendapatkan dampak yang baik bagi kualitas hidup kita,” ujarnya.

Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital berlangsung di hampir semua kabupaten dan kota di Indonesia. Empat pilar digital yang difokuskan adalah kemampuan digital, keamanan di dunia digital, etika di dunia digital dan budaya di dunia digital.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *