
Marketplus.id – Penyelenggaraan Kegiatan Literasi Digital di Jawa Timur I kali ini diselenggarakan di kabupaten/kota Ponorogo, (27/9).
Acara dipimpin oleh Moderator, Safira Dwi Siwi, S.Ds., dengan menghadirkan 4 narasumber yaitu Arief Budiono S.T,M.M, Dr. Hj. Evi Muafiah, M. Ag, Ulil Albab, B.Sc. (Hons) Muhammad Yusuf Satria,MBA, MM. dan Erbe Sentanu (KOL).
Pada acara kali ini, tema yang diangkat adalah Pentingnya Literasi Digital Dalam Memajukan Bangsa dan masing-masing narasumber berbicara dari sudut pandang empat pilar utama Literasi Digital.
Dengan jumlah 824 peserta, dapat dilihat antusiasme dari setiap peserta yang hadir pada acara hari ini, karena peserta seminar dan diskusi secara online yang hadir mempunyai kesempatan untuk bertanya kepada narasumber.
Salah satu pertanyaan yang ditujukan kepada narasumber Dr. Hj. Evi Muafiah adalah Era digital membuat dunia maya menjadi semakin menarik karna banyak aplikasi yang lebih seru dibanding kegiatan sehari hari. Bahkan banyak juga anak anak yg lebih memilih diam dirumah dan bermain gadget dan game seharian. Hal ini membuat kehidupan sosial di dunia nyata menjadi timpang sebelah, dan adanya perilaku menarik diri dari kehidupan sosial masyarakat. Bagaimana upaya yg sebaiknya dilakukan orang tua untk mengubah perilaku negatif seperti ini dan bagaimana caranya kita sebagai anak membatasi penggunaan gadget agar kehidupan sosial di dunia nyata tetap terjaga? dan bagaimana kita menghindari culture clash di dunia maya krna indonesia sendri terdiri dri beragam suku bangsa.
Evi Muafiah mengatakan, “Yang utama adalah belajar dulu, dan dari kebiasaan sehari hari kita upayakan kalo didepan anak-anak kita harus menyesuaikan dari anak tersebut jangan malah kita justru memegang handphone dihadapan anak anak”.
Kegiatan ini berlangsung sangat penuh semangat dan tingginya minat para peserta. Untuk mengapresiasi para peserta yang bertanya mendapatkan doorprize sebagai bentuk apresiasi. Dan juga seluruh peserta webinar yang hadir mendapatkan e-certificate.
Dengan berakhirnya acara kegiatan webinar hari ini, moderator, para narasumber, praktisi dan juga seluruh peserta yang hadir diminta untuk berfoto bersama melalui platform zoom sebagai wujud apresiasi terhadap seluruh narasumber dan juga peserta yang mengikuti kegiatan webinar ini.
Terima kasih kami haturkan untuk gotong royong seluruh pihak yang telah mengabarkan, mendukung dan menyukseskan kegiatan ini.
Bagi masyarakat, terus update yuk literasi digital mu dan jangan lupa untuk terus mengikuti webinar kita ya!. Gunakan juga tagar #MakinCakapDigital dalam setiap postinganmu terkait literasi digital. Untuk informasi kegiatan selanjutnya, kunjungi akun Instagram @literasidigitaljatim1 dan website event.literasidigital.id. Salam Literasi Digital dan terima kasih.