Marketplus.id – Pandemi membuat ekonomi digital di Tanah Air berkembang pesat. Selain itu, pemerintah juga mendorong sektor UMKM untuk memanfaatkan platform digital dalam memasarkan produknya.
Menurut Adi Wahyu Rahadi, Founder dan CEO majoo Indonesia, UMKM butuh solusi terjangkau dan mudah untuk mengembangkan usahanya. Aplikasi majoo hadir sebagai solusi yang lengkap dan komprehensif dengan harga terjangkau bagi UMKM Indonesia.
“Aplikasi majoo juga sangat mudah digunakan, bisa dijalankan di Smartphone, Tablet, maupun desktop tergantung dengan ukuran usaha UMKM tersebut fitur majoo banyak fungsi, mulai dari kasir online, pencatatan inventory, pengelolaan karyawan termasuk pencatatan absensi, pencatatan komisi, hingga penggajian bisa diatur secara otomatis. Selain itu majoo juga dilengkapi dengan fitur accounting sehingga seluruh laporan keuangan tidak perlu di buat secara manual serta tidak memerlukan keahlian khusus, dibuat secara otomatis dan akan tersedia setiap akhir bulan,” terang Adi.
majoo juga menghadirkan teknologi ECommerce Omnichannel khusus untuk UMKM Indonesia sebagai fitur penting pendukung penjualan dan perluasan market dengan menyediakan alat untuk membuat website dan toko online sendiri, serta terintegrasi ke semua marketplace terbesar di Indonesia seperti Grabfood, Tokopedia, Shopee, dan Bukalapak menjadikan majoo sebagai aplikasi wirausaha lengkap untuk kelola penjualan, pesanan, inventori dan laporan keuangan dari beragam jenis toko online dalam satu aplikasi.
Selain kelengkapan fitur dan produk, majoo menyediakan ekosistem digital terbuka melalui layanan majoo pay, majoo capital, majoo supplies, majoo digiads dalam aplikasi majoo. Layanan majoo memudahkan UMKM untuk bisa terkoneksi dengan layanan layanan digital lainnya guna dukung bisnis menjadi maju.
“majoo pay, mempermudah UMKM melakukan pembayaran digital melalui e-wallet, Qris, hingga paylater. Selanjutnya majoo capital, solusi pendanaan cepat dan mudah yang dapat dimanfaatkan UMKM dengan hanya melampirkan laporan pencatatan keuangan yang disediakan di aplikasi majoo sebagai salah satu syarat ajukan tambahan modal hingga Rp. 2 Milyar tanpa agunan dengan cicilan hingga 36 bulan. Kemudian, kemudahan lainnya, UMKM tidak perlu kerepotan lagi untuk belanja bahan baku, karena di majoo supplies, kami sediakan stoknya yang juga menyediakan pembayaran terms of payment (top) dan pelayanan pengantaran rutin. Sebagai pendukung lainnya, yang tidak kalah penting adalah kampanye digital yang sepatutnya UMKM Indonesia sudah bisa memanfaatkan area ini untuk melakukan promosi agar jangkau market lebih luas dengan majoo digiads,” jelas Adi.
Ciptakan Berjuta UMKM
Skala UMKM mungkin tergolong kecil, tetapi secara kolektif, perannya bagi perekonomian dalam negeri tidak dapat diabaikan. majoo berkomitmen untuk ciptakan berjuta wirausaha untuk Indonesia maju dengan mengajak UMKM Indonesia untuk ikut dalam program akselerasi bisnis, majoowira, agar UMKM naik kelas.
“UMKM butuh tempat untuk bersinergi, berkolaborasi dan melakukan stimulasi bisnis agar UMKM Indonesia terus dapat beradaptasi dan tumbuh dari potensi yang dimiliki. Program majoowira, memfasilitasi UMKM Indonesia untuk bisa ikut dalam rangkaian workshop, sesi mentorship yang berisikan edukasi seputar usaha dan bisnis sebagai sarana UMKM bertumbuh dan berkembang sehingga UMKM lebih cepat naik kelas” jelas Adi.
“Dalam majoowira, ada bimbingan mentor majoo, dihadirkan khusus untuk pengguna majoo yang ingin menaikkan level bisnisnya melalui sesi workshop dan konsultasi mentorship private dengan para ahli selama 3 bulan serta berkesempatan mendapatkan tambahan modal usaha hingga puluhan juta rupiah. Besar harapan bimbingan ini akan memberikan stimulasi positif untuk kemajuan bisnis UMKM Indonesia”. Jelas Adi.
Selanjutnya, majoo dorong ciptakan spiritofentrepreneurshipdengan mengadakan kompetisi ide bisnis majoo, sebuah kompetisi bulanan yang terbuka untuk semua pelaku usaha di Indonesia, terbuka bagi yang sudah menjalankan bisnis atau yang belum sama sekali dan dapatkan kesempatan dapat tambahan modal usaha.
“majoo menyadari bahwa ada ribuan, atau bahkan jutaan, ide usaha brilian di luar sana yang layak mendapatkan injeksi motivasi, inspirasi, maupun sumber daya permodalan untuk kemudian berkembang hingga ikut mengokohkan pilar ekonomi negeri”, lanjut Adi.
“Dengan memberikan lebih banyak layanan & fitur innovatif, adalah sebuah bukti nyata majoo untuk terus menghadirkan teknologi dan hadir sebagai solusi end to end SaaS terlengkap untuk UMKM Indonesia yang dapat menjadi pendorong pertumbuhan bisnis UMKM di Indonesia. Terutama mengingat jumlah UMKM di Tanah Air sangat banyak, bahkan memiliki peran vital sebagai salah satu pilar perekonomian nasional. Ambil langkah majumu bersama kami yang ingin ciptakan berjuta wirausaha maju,” tutup Adi.