4 Juli 2025
J&T Express

Foto: Doc J&T Express (jet.co.id)

Marketplus.idPelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) tetap optimistis prospek usahanya akan lebih baik di 2024. Berdasarkan Survei Kegiatan Usaha dan Sentimen Bisnis UMKM BRI, Indeks Ekspektasi Bisnis UMKM tercatat di level tinggi, yakni 128,7.

Optimisme tersebut kembali menguat karena didorong sejumlah hal seperti sentra produksi yang meningkat, dan daya beli masyarakat yang terjaga baik.

Pada Desember 2023 lalu, INDEF  juga melakukan survei dan menemukan bahwa 33,86% responden UMKM yang awalnya hanya berjualan offline, kini telah memperluas bisnisnya secara online.

Pun begitu, ada beberapa tantangan yang dihadapi oleh para pelaku UMKM dalam menyediakan dan mendistribusikan produknya bagi para konsumen.

Tantangan yang dihadapi oleh para pelaku UMKM dalam menjual produknya kepada publik adalah pengiriman produk ke wilayah lain dalam waktu yang efisien karena jarak dan keterbatasan akses transportasi. Tantangan lain yang juga menjadi salah satu tantangan utama bagi para pelaku UMKM adalah tingginya biaya pengiriman.

Melihat tantangan yang dihadapi oleh para pelaku UMKM di bidang logistik, perusahaan jasa pengiriman berlomba-lomba memberikan layanan terbaiknya. Seiring dengan semakin tingginya kebutuhan pengiriman, perusahaan logistik yang menyediakan jasa kirim juga kian menyebar. Terhitung lebih dari 10 perusahaan jasa kirim yang ada di Indonesia.

Salah satunya adalah J&T Express, yang memasuki usia ke sembilan terus menunjukkan eksistensinya di bidang logistik. Tentu terdapat jamak keunggulan yang menyebabkan perusahaan ini tetap bertahan sampai saat ini.

Jasa pengiriman yang sudah berdiri sejak tahun 2015 ini, telah menjadi mitra bisnis dari banyak jenis usaha baik itu UMKM, marketplace, maupun e-commerce. Melalui berbagai produknya, layanan jasa ekspedisi ini mampu memenuhi kebutuhan pengiriman untuk segala jenis pelanggan.

J&T Express mampu menjawab tantangan bagi para pelaku UMKM dengan menyediakan beberapa pilihan layanan yang disesuaikan dengan kebutuhan pengiriman.

Layanan regular atau EZ dan J&T Super yang berfokus untuk pengiriman antar-kota dalam waktu satu hingga tujuh hari misalnya. Kemudian ada J&T Eco untuk opsi biaya pengiriman yang lebih murah. Selain itu, ada juga J&T Doc untuk pengiriman paket dokumen dan J&T International Standard Express untuk pengiriman ke Malaysia, Singapura, Thailand, dan Cina.

Untuk menyasar pengusaha maupun UMKM, J&T Express juga meluncurkan VIP Seller, yakni fitur untuk pelanggan prioritas pengiriman. Pada platform ini, pelanggan dapat melakukan pemesanan dan pengiriman dalam jumlah banyak sekaligus, sehingga mengurangi waktu proses pengiriman.

Menurut Herline Septi, Brand Manager J&T Express, melalui pilihan layanan pengiriman yang tersedia, perusahaan dapat melayani pengiriman rata-rata 3 juta paket per hari.

Herline mengungkapkan, layanan pengiriman regular (EZ) menjadi yang paling banyak dipilih pelanggan. “Layanan J&T Super juga cukup banyak diminati khususnya pengiriman dalam kota. Untuk performa saat ini, dominan dari pengiriman e-commerce, di luar itu ada namun tidak terlalu signifikan,” imbuhnya.

Saat ini, J&T Express setidaknya memiliki 1.700 armada dengan 50 ribu kurir di seluruh Indonesia. Dalam hal ketepatan waktu dan sistem kerja, J&T Express memang lebih unggul dari para pendahulunya. Salah satu faktornya adalah sistem sentralisasi agen sebagai penghubung antara pengiriman dan pengantaran paket yang disebut Drop Point.

Berbeda dengan jasa kirim lain yang membuka franchise untuk menjadi agen partner, semua drop point JNT merupakan satu kesatuan dalam sistem kerjanya.

Sejalan dengan kondisi bisnis UMKM yang masih ekspansi dan adanya ekspektasi pebisnis UMKM terhadap prospek perekonomian yang semakin baik, pebisnis UMKM pun memberikan penilaian yang semakin tinggi terhadap J&T Express.

Tak ayal, berkat kontribusi yang besar dan kemampuan untuk terus meningkatkan layanan, J&T Express telah mendapatkan penghargaan Top Brand Award sejak tahun 2018.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *